Betapa Kreatifnya Anak Saat Berkarya dengan Gunting

 

Di usia 5 tahun, anak gemar berkarya. Begitu melihat gunting, ia pun mulai kreatif menggunting, menempel, melipat dan mewarnai sehingga mendorongnya menghasilkan sebuah karya seni yang indah.  

Salah satu kegiatan paling asyik bagi anak adalah prakarya.  Keterampilan motorik halus anak berkembang sangat pesat di tahun-tahun sebelumnya. Kini, dengan kedua tangannya, ia piawai menggunting, menempel, melipat, dan mewarnai.

Anda perlu membimbingnya agar aneka kemampuan ini semakin baik. Keterampilan tangan apa saja yang bisa dilakukan si 5 tahun?    
  • Memegang gunting dengan benar dan menggunting secarik kertas menjadi dua bagian dengan baik.
  • Berusaha keras mewarnai gambar yang dibuatnya agar warna yang ditorehkan tak melebihi garis batas.
  • Melipat kertas dan membentuknya menjadi bentuk sederhana seperti dasi, topi atau rumah.
  • Menempel bentuk seperti lingkaran dan kotak kecil serta menyusunnya menjadi bentuk tertentu mengikuti pola.
Dengan kemampuannya tersebut, Anda bisa mengajak anak melakukan beberapa prakarya berikut ini:
  • Kolase. Buatlah pola gambar sederhana, misalnya pot bunga  di depan rumah. Kreasi ini merupakan gabungan gambar dan kolase. Minta anak membuat gambar rumah terlebih dahulu, kemudian membuat kolase dari kertas  berwarna membentuk pot bunga.
  • Bangunan bertingkat. Kumpulkan kemasan bekas sabun batangan, pasta gigi, kardus sereal, kardus minuman ringan dan kemasan sejenis. Ajak si 5 tahun membuat bangunan bertingkat dengan menempelkan berbagai kemasan tersebut. Jangan lupa ajak anak membuat jendela dan pintu bangunan dengan menempelkan kertas atau melubanginya.
  • Buku. Gunting beberapa lembar kertas. Bantu anak menyatukannya menggunakan stapler. Minta anak engisi buku tersebut dengan beragam prakarya. Misalnya, kolase, gambar kreasinya sendiri, dan  lukisan tangan dengan cat.
  • Gambar tiga dimensi. Buatlah pola gambar katak di atas daun teratai di sebuah kolam. Diskusikan dengan anak apa saja yang perlu ia lakukan untuk membuat gambar tersebut menjadi tiga dimensi. Ajak anak melipat secarik kertas dan membentuknya menjadi kodok, kemudian minta ia memotong kertas berwarna hijau dan membentuknya menjadi daun teratai yang besar. Setelah itu lipat-lipat kertas warna putih tak beraturan dan bentangkan lagi hingga tampak seperti air. Tempelkan kertas putih sebagai dasar kolam, kemudian tempelkan daun di atas kertas putih. Terakhir, tempelkan kodok di atas daun.
Tak perlu ketakutan berlebihan saat anak memegang gunting untuk membuat prakarya.
Asal Anda mengawasi, tenang saja!

 



Artikel Rekomendasi