5 Rahasia Dapatkan Healthy Glowing Skin

 

 

Deskripsi cantik bagi setiap orang pasti berbeda. Tapi, kulit yang cantik memiliki deskripsi sendiri, seperti yang dipaparkan dr. Gloria Novelita, SpKK, di acara Wajah Femina Meet Up with Summer Time, di Fook Yew restoran di Gandaria City Mall, Sabtu, 23 November 2019 lalu. Menurut dr. Gloria, untuk mendapatkan healthy glowing skin, dibutuhkan glow factor, yaitu warna kulit yang rata, lembap, bertekstur halus, dapat memantulkan cahaya, dan bebas masalah kulit.
 
Nah, untuk mendapatkan healthy glowing skin, apa saja, sih, yang harus Anda lakukan? Cukup lakukan 5 langkah simpel ini:

  1. Tidur cukup

  2. Olahraga teratur

  3. Diet seimbang

  4. Mengonsumsi suplemen (Vit A, C, E dan Omega 3)

  5. Pemakaian skincare (day and night care) secara teratur

     


Di acara yang diadakan atas kerja sama Femina dan Summer Time ini, selain menambah ilmu seputar perawatan kecantikan dan kesehatan kulit dari dr. Gloria, ke-20 alumni Wajah Femina ini juga berkenalan dengan Summer Time, produk skincare lokal yang praktis untuk wanita aktif, cerdas, dan berkualitas yang mampu merawat kesehatan kulit wajah wanita Indonesia.

 

 
 

Ibu Yasinta Nuri Kusumo selaku Head of Production Division Summer Time mempersembahkan konsep Healthy Glowing Skin melalui rangkaian produk skincare-nya. Produk ini mengandung bahan-bahan alami sebagai glowing agent, seperti portulaca oleracea extract, licorice extract, bearberry extract, dan lagenaria siceraria. Untuk moisturizing agent, antioxidant, dan antiaging, produk Summer Time mengandung isoflavon dari soybean extract, centella asiatica leaf extract, lagenaria siceraria, fruit extract, dan portulaca oleracea extract. Sedangkan antiacne, antibacterial, antiinflammatory didapatkan dari kandungan alami aloe vera, leaf extract, tea tree oil, dan chammomila extract.

 

 

Rangkaian skincare Summer Time ini terdiri dari facial wash, day cream, serum, shooting spray dengan varian normal to dry dan oily to prone skin untuk kulit sehat bercahaya.

 



Tak hanya menambah ilmu dan berbagi tip, para alumni Wajah Femina juga ikut seru-seruan melukis tote bag persembahan Upload DIY Jakarta. Seru, kan!
 
 
(GLENNY)

FOTO: ADELLI ARIFIN

 



Artikel Rekomendasi