Sayur Panggang Saus Kiwi

 


Bahan
1 buah zucchini, potong kotak.
1 buah terong, potong kotak.
1 buah paprika merah, potong kotak.
1 buah paprika kuning, potong kotak.
5 buah jamur kancing, belah dua.
150 gram kentang rendang, rebus.
1 sendok makan minyak zaitun.
½ sendok teh garam.
½ sendok teh lada.
Tusuk sate.

Saus
1 buah kiwi, cincang halus.
2 siung bawang putih, cincang halus.
½ buah bawang bombay, cincang halus.
150 ml minyak zaitun.
1 sendok makan air jeruk.
½ sendok teh garam.
½ sendok teh lada.

Cara membuat
1. Saus: Campur kiwi, bawang putih dan bawang bombay, tambahkan minyak zaitun. Aduk rata. Tambahkan air jeruk, beri garam dan lada.
2. Tusukkan sayuran secara acak pada tusukan sate. Oles semua sayuran dengan minyak zaitun, garam dan lada. Panggang hingga matang.
3. Tata di atas piring saji, siram dengan saus kiwi.

Untuk 4 porsi

Nilai gizi (per porsi):
Energi: 435 kilo kalori
Protein: 2.7 gram
Lemak: 40.5 gram
Karbohidrat: 17 gram



 


Artikel Rekomendasi

Ayam Saus Jeruk

Ayam saus jeruk dapat menjadi kreasi sate. Saus jeruknya akan membuat sate ayam terasa nikmat dan segar.... read more

Load more