Balita Pakai Sampo Dewasa

 

Foto: Envato


Diam-diam anak Anda yang berumur 3 dan 4 tahun mencoba pakai sampo bunda. Bolehkah? 

Bagaimana Anda memilih sampo untuk anak? Bunda biasanya memilih yang tidak pedih di mata, beraroma buah dan kemasannya disukai anak 
Sama seperti orang dewasa, rambut anak-anak bisa lepek, berminyak, lengket dan bau. Berlari-larian meski di dalam rumah bisa membuat kulit kepala mereka berkeringat. Belum lagi kalau selagi memegang makanan, tangan mereka juga menggaruk kepala karena gatal. 

Kulit kepala dan rambut anak sangat lembut. Mereka tidak boleh pakai sampo orang dewasa karena sampo orang dewasa mengandung bahan kimia dan itu bisa meresap ke dalam kulit. 

"Untuk perawatan kesehatan kulit balita, sebaiknya gunakan produk khusus balita. Hal ini karena kandungan dalam produk balita sudah disesuaikan dengan kondisi kulit balita, termasuk penggunaan sabun, sampo, bedak dan lain-lain. Saat penggunaan sebuah produk, orangtua diharapkan memperhatikan juga reaksi kulit yang terjadi," kata  Dr. dr. Rini Sekartini, Sp.A(K).

Sampo anak dibuat dengan penuh kehati-hatian untuk menjaga kulitnya yang masih lembut. Sampo anak diformulasi:
- Tiidak pedih di mata
- Mengandung pewangi. Anak-anak umumnya tidak menyukai bila dirinya bau. Pewangi  pada sampo anak dibuat lebih banyak daripada sampo dewasa, ini untuk membuat anak merasa percaya diri karena aroma dirinya yang wangi. 
- Membersihkan dengan lembut sehingga tidak mengiritasi kulit kepala anak. 

Karena kulit kepala orang dewasa berbeda dengan kulit kepala anak, maka formula sampo orang dewasa juga berbeda. Sampo untuk anak tidak boleh mengandung pyrithione zinc dan amonium laureth sulfate. Kedua zat itu untuk menghilangkan ketombe, debu dan kotoran di kulitkepala, sehingga tidak cocok untuk kulit kepala anak. Pastikan bunda meletakkan sampo di kamar mandi jauh dari jangkauan anak-anak. 




 

 


Artikel Rekomendasi

Gigi Anak Tak Kunjung Tumbuh

Pertumbuhan gigi anak saya (1 tahun) lambat sekali, bahkan belum punya satu gigi pun. Adakah obat atau vitamin yang dapat mempercepat pertumbuhan gigi?... read more

Load more