Kebingungan Ibu Baru
Ibu baru menghadapi banyak hal baru. Banyak keputusan harus dibuat berkaitan dengan kesehatan dan kesejahteraan bayi. ... read more
Ibu yang baru pertama melahirkan tidak punya bayangan sebelum dia mengalaminya.
Membawa pulang bayi dari rumah sakit, bisa membuat emosi ibu campur aduk. Antara senang dan bingung karena rasa sakit masih terasa mengganggu. Apa yang akan terjadi pada bayi setelah di rumah? Menangis rewel, atau…..
Sesampai di rumah, kehidupan bunda dan ayah baru jauh dari normal. Segala sesuatu akan berpusat pada pengasuhan dan perawatan bayi baru. Jadwal tidur berubah, merasa aneh ada mahkluk kecil yang menggantungkan hidup sepenuhnya pada Anda. Segala kebutuhan dan perlengkapan bayi yang sudah Anda siapkan, bisa jadi akan mengalami penyesuaian lagi. Betulkah bayi akan tidur di kamarnya sendiri yang sudah Anda dekorasi dengan cantik? Benarkah bayi akan tidur di boksnya sendiri?
Bunda, masa adaptasi akan terus terjadi. Tetapi ada yang sifatnya tetap dan tidak dapat ditawar-tawar lagi bahkan seringkali tidak boleh ditunda, yaitu perawatan dasar yang mencakup:
1. Menyusui. Bayi akan menangis sesampai di rumah, itu wajar. Hal pertama yang harus Anda tawarkan adalah menyusuinya. Untuk bunda yang melahirkan secara sesar, ASI mungkin belum banyak yang keluar. Tetapi Anda tetap harus menyusuinya untuk merangsang payudara memroduksi ASI. Penting untuk Anda rileks, tidak tegang.
Menyusui memang tidak semudah yang Anda kira. Pada awalnya akan terasa sakit dan lecet. Ini karena bayi juga baru belajar menyusu. Pastikan seluruh areola masuk mulut bayi untuk menghindari lecet.
Bayi baru butuh disusui setiap 2 jam sekali. Kalau bayi tampak tidak kenyang, itu bukan berarti ASI Anda kurang. Produksi ASI akan menyesuaikan dengan kebutuhan bayi. Semakin banyak diisap, produksi akan meningkat. Anda tidak perlu buru-buru menyimpulkan bahwa bayi tidak kenyang maka perlu ditambah sufor. Ingat, pencernaan bayi masih sangat peka dan ASI adalah yang paling cocok untuk bayi Anda.
Bayi akan menggunakan sebagian besar waktunya untuk tidur. Tetaplah susui bayi setiap 2 jam meski dia tidur. ‘Paksa’ bayi untuk menyusu.
2. Ganti popok. Bayi juga menghasilkan urine dan feses yang mengotori popoknya sampai 10 kali. Bunda jangan kaget bila pupnya berwarna aneh dan sedikit-sedikit. Urin dan feses yang dibiarkan terlalu lama menempel di kulit bokong dan selangkangan bayi, akan menimbulkan ruam yang terasa gatal dan perih. Ini dapat memicu bayi rewel. Bersihkan dengan air mengalir - kapas dibasahi air, bukan dengan tisu basah yang mengandung alkohol. Alkohol dapat mengiritasi kulit bayi.
3. Mandi. Kalau urine dan feses harus sering dibersihkan, mandi tidak harus dua kali sehari. Dalam seminggu pertama bayi cukup dilap dengan lap basah dua kali sehari. Setelah itu dia boleh dimandikan dua kali sehari.
- Bila terdapat craddle cap, bersihkan kepala bayi dengan air dan sampo khusus untuk bayi, dan tidak boleh digosok.
- Tali pusat akan lepas setelah dua minggu, tak perlu ditarik-tarik. Perhatikan warna pusar bayi. Bila ada warna kemerahan dan berbau, itu pertanda radang. Keringkan tali pusat dengan seksama setelah bayi mandi supaya tali pusat tidak basah.
4. Bonding. Ini juga merupakan kebutuhan dasar bayi. Bayi sangat suka digendong, karena dalam gendongan bunda dia merasa dipeluk. Pelukan bunda dan cara bunda atau ayah menanggapi tangisannya akan membangun rasa percaya dirinya. Dipeluk dan digendong akan membuat bayi merasa nyaman seperti di dalam rahim. Tidak ada bayi ‘bau tangan’ karena sering digendong. Para dokter anak setuju bahwa bayi tidak akan jadi manja hanya karena sering digendong. Bayi akan lebih tenang.
Merawat bayi tidak ringan. Kerja keras yang terus diulang-ulang. Ini akan membuat Anda semakin mahir dan bisa mengenali kebutuhan bayi lewat tangisannya.
5. Tidur. Bunda bisa terkaget-kaget karena bayi baru menggunakan sebagian besar waktunya untuk tidur, tetapi tidak nyenyak. Tidurnya singkat-singkat dan sering menangis. Tetapi ada juga bayi yang tidur tenang hampir tidak pernah menangis. Itu semua bukan merefleksikan diri Anda. Setiap bayi memang berbeda. Akan tiba saatnya tidur bayi terjadwal secara teratur.
“Kapan saya bisa melakukan hal lain selain menyusui, mandiin bayi, ganti popok?” Kehidupan Anda hanya untuk bayi dan diri sendiri.
Perawatan diri yang Anda lakukan secara terautur akan membuat diri Anda merasa nyaman. Dalam beberapa minggu tubuh Anda mengalami pemulihan pascabersalin. Jangan buru-buru ingin menurunkan berat badan, karena faktor kelelahan dan menyusui ASI akan membuat berat badan Anda turun juga.
Tips untuk bunda
- Delegasikan pekerjaan rumah tangga, jangan merasa Anda dapat melakukan sendiri semuanya. Kelelahan dapat membuat Anda depresi. Jujur kepada suami bahwa Anda butuh tenaga bantuan, semisal ART yang akan mengerjakan urusan rumah.
- Ruang pribadi. Anda butuh sedikit ruang untuk diri sendiri. Titipkan bayi pada suami, pergilah sejenak keluar rumah untuk menambah energi mental Anda.
- Katakan ‘tidak’ untuk hal-hal yang tidak ingin Anda lakukan. Fokus pada bayi dan diri sendiri.
- Minta bantuan bila Anda sudah merasa kewalahan. Anda dapat minta bantuan orang tua atau mertua.
Ibu baru menghadapi banyak hal baru. Banyak keputusan harus dibuat berkaitan dengan kesehatan dan kesejahteraan bayi. ... read more
Kalau satu hari sama dengan 24 jam, dan bayi menyusu 8 - 12 kali sehari, bunda bisa lakukan apa?... read more
Mencelakai bayi, menempati urutan pertama kekhawatiran ibu baru saat membawa bayi pulang ke rumah.... read more