Mengenal Bahasa Tubuh

 

  • Memiringkan kepala saat mendengarkan orang lain bicara dapat diinterpretasi sebagai tanda perhatian atau sedang menyimak.
  • Menyilangkan kaki saat posisi duduk menunjukkan sikap perlawanan, mencoba bertahan karena sedang tidak menerima pendapat lawan bicara. Tip: Duduk dengan posisi kaki tertutup rapat dan tegak, sebagai tanda kewibawaan.
  • Tersenyum merupakan sikap menghargai orang lain di hadapannya. Namun,  senyum berlebihan bisa diindikasi sebagai meremehkan atau tidak menganggap serius.
  • Melipat tangan di depan dada bisa dikonotasikan sebagai bentuk mempertahankan diri dari serangan atau jebakan dari luar, bisa juga sebagai tanda ketidaknyamanan. Tip: Duduk dengan posisi tubuh tegak dan letakkan tangan di pangkuan, posisi tangan saling menjabat ringan satu sama lain.
  • Memainkan rambut, perhiasan atau pakaian memberikan kesan seseorang dalam keadaan gelisah, menutupi sesuatu dan bosan. Hati-hati, beberapa orang  menganggap cara ini adalah tanda mengirimkan pesan menggoda.
Foto/DOk. Ayahbunda


 


Artikel Rekomendasi

Load more