Fidget spinner sudah dimainkan oleh orang dewasa sejak lima tahun silam. Adakah manfaatnya untuk balita?
Mainan ini sudah lama beredar, sekitar 5 tahun silam. Sering dimainkan oleh orang dewasa, kemudian remaja dan anak-anak ikut memainkannya.
Penciptanya, Catherine A Hettinger, membuat fidget ini pada tahun 1980 bertujuan menolong orang dengan ADHD (Attention Deficit and Hyperactivity Disorder) untuk menenangkan diri dan kembali fokus. Mainan ini baru dipatenkan pada 1996. Catherine menciptakan banyak macam, tapi manfaatnya sama yaitu untuk membuat orang ADHD dapat fokus, dan menghilangkan kecemasan untuk orang yang mengalami gangguan kecemasan.
Apakah mainan ini bermanfaat untuk anak-anak? Belum ada riset yang membuktikan soal ini.
Orang dewasa pada umumnya mudah gelisah. Mulai dari duduk diam sampai harus bicara di depan banyak orang, gelisah bisa saja muncul. Mereka menggunakan fidget untuk menenangkan diri.
Pembuat fidget mengatakan bahwa mainan ini dapat menenangkan anak dengan gangguan perhatian, sedangkan anak yang menyandang autism yang memainkan fidget akan merasa lebih nyaman dengan mainan yang berputar atau dilakukan secara berulang.
Tetapi seorang dokter anak di Amerika tidak dapat menjawab ketika orang tua menanyakan apakah fidget bermanfaat untuk anak mereka. Dr. John Bender di Colorado mengatakan kepada healthline.com bahwa dia tidak dapat merekomendasikan mainan ini untuk tujuan menenangkan anak atau orang dewasa yang memiliki gangguan kecemasan atau ADHD karena tidak ada persetujuan dari FDA.
Di Amerika banyak guru sekolah berkebutuhan khusus mengeluh, anak-anak sekolah dasar yang membawa mainan ini ke sekolah bukannya fokus tapi malah perhatiannya terpecah sehingga anak-anak tidak dibolehkan membawa mainan itu ke dalam kelas, karena sekolah punya cara untuk membuat anak kembali fokus.
Di lain pihak, orang tua yang memiliki ASD (autism spectrum disorder) merasa senang karena anak-anak mereka tertolong oleh fidget. Fidget bagi anak dengan ASD menjadi alat pelepas stress seperti halnya stress ball. Karena itu disimpulkan bahwa fidget spinner bukan mainan untuk dimainkan, tapi sebuah alat atau gadget untuk membantu anak dengan kebutuhan khusus melepas stress dan kembali fokus.
Selain mengasah imajinasi, anak-anak yang diperkenalkan dengan mainan bertema luar angkasa juga dapat meningkatkan minatnya akan STEM (Science, Technology, Engineering, and Mathematics).... read more
Pameran Hong Kong Toys and Games ke-50 akan diselenggarakan oleh Hong Kong Trade Development Council di Hong Kong Convention and Exhibition Centre pada 8-11 January 2024.... read more