Gerakan Pijat Muka dan punggung Bayi

 

Mintalah ijin terlebih dahulu kepada bayi, “Maaf sayang..adik Bunda pijat
dulu ya..,” agar bayi merasa nyaman dan tetap tenang.

MUKA

Alis: gunakan dua ibu jempol, usap bagian atas alis ke arah tengah kening.
Sinus: dengan kedua kelingking, mulai dari kedua sisi di bagian atas hidung, turun sambil menelusuri hidung,  membentuk huruf U dan berakhir di depan telinga.
Garis bibir: gunakan ibu jari dan telunjuk, mulai dari bagian tengah atas bibir ke ujung bibir.
Lingkaran bibir: gunakan ibu jari, buat tekanan melingkar di seputar bibir bagian luar.



Lingkaran rahang:

letakkan 2 jari di setiap sisi sendi rahang dan lakukan gerakan melingkar.




Menekan telinga:

Dari atas hingga bawah daun telinga, tekan dan tarik lembut.





Lingkaran kepala:
Dengan lembut, buat tekanan melingkar di sekitar kepala.





Incorporation strokes:

Usapan panjang mulai dari kepala hingga ujung kaki, hindari dada.




PUNGGUNG


Bahu ke bokong:
oleskan minyak sambil mengusap membentuk lingkaran besar dengan posisi tangan terbuka lebar. Pijat mulai bahu sampai bokong. Ulangi 3-4 kali.



Gerakan melingkar:
Gunakan 4 jari, lingkari daerah tulang punggung. Ulang pijatan di bahu hingga bokong.



 
Menandai lebar bayi:
Usap mulai dari bagian tengah punggung hingga luar punggung sambil  mengatakan; ”Inilah lebar tubuhmu". Lakukan 2 kali.




Pegang dan goyangkan:
Taruh tangan kanan di antara leher dan bahu (bayi tetap berbaring), tangan kiri di daerah tulang belakang. Goyangkan tubuh bayi dan katakan, "Pijatnya selesai!".

Selesai pijat, peluk bayi.

BOKONG

Gerakan melingkar:
Buat gerakan melingkar di bokong terus ke bawah, lanjutkan dengan incorporation stroke di kaki (usapan panjang dan lembut di seluruh bagian tubuh yang sebelumnya dipijat, ibarat "penutup" sesi pijat di situ), lakukan 3 kali.



Baca:
Tips Pijat Bayi
Gerakan Pijat Kaki dan Tangan Bayi
 

 



Artikel Rekomendasi