Bermain boneka memiliki banyak manfaat, lho, Bunda. Sejak usia 12-18 bulan, balita Anda sudah bisa diajarkan bermain boneka. Sekalian ia bisa bermain peran. Menjadi seorang ibu, misalnya. Persiapan yang diperlukan:- Boneka dan bajunya. Bisa juga menggunakan baju anak yang sudah kekecilan.
- Sisir
- Selimut
- Peralatan makan: piring dan sendok
- Camilan seperti sereal atau biskuit
Cara bermain:- Minta balita untuk menyisir rambut boneka
- Katakan pada balita bahwa bonekanya kedinginan. Minta balita memakaikan jaket atau selimut pada bonekanya.
- Boneka yang belum makan sejak pagi merasa lapar. Minta anak menyuapi sereal atau biskuit pada bonekanya.
- Saatnya tidur, ajak anak menidurkan boneka di atas bantal atau menimang-nimangnya sambil menyanyikan lagu Nina Bobo.
Manfaat yang didapat:- Mengembangkan imajinasi balita
- Belajar berempati
- Mengasah keterampilan sosial dan mengekspresikan perasaan pada orang lain
- Mengulang kata-kata yang sering didengarnya dari orang tuanya, seperti 'ngantuk', 'bobo', dan 'lapar', sehingga memperkaya kosa kata balita.
Catatan:
Anda dapat mengajaknya bermain peran yang lain, sebagai dokter, suster, bahkan guru. Kreatiflah menciptakan peran dan situasi. Banyak sekali yang bisa dieksplorasi saat anak bermain boneka.