Kondisi yang Meningkatan Risiko Gangguan Telinga Bayi

 

Dokumentasi Ayahbunda

Bila mengalami 1 kondisi ini, maka risiko bayi mengalami gangguan pendengaran menjadi 10,2 lebih tinggi dari bayi yang tidak memiliki kondisi ini. Jika mengalami 3 kondisi, risiko meningkat 63 kali.

1. Terdapat riwayat keluarga dengan gangguan pendengaran sensorineural.
2. Riwayat infeksi TORCH pada ibu saat hamil,
3. Bayi lahir prematur.
4. Berat badan lahir rendah atau kurang dari 1500 gram,
5. APGAR skor 0-3 dan 4-10.
6. Bayi mengalami Hiperbilirubin atau kadar bilirubin darah tinggi.
7. Bayi mengalami kelainan tulang wajah atau  tengkorak.
8. Bayi dirawat di Neonatus Intensive Care Unit (NICU) 48 jam atau lebih setelah kelahiran.
9. Bayi mengalami sindroma tertentu yang menyebabkan tuli sensorineural atau konduktif.

KONSULTASI dr. Bono Mahyudin, SpTHT-KL, Brawijaya Women & Children Hospital, Jakarta

(FIN/ERN)




 

 



Artikel Rekomendasi