Waspada Diare pada Bayi

 

Fotosearch

Jika Anda diminta menyebutkan penyakit apa yang kerap dialami bayi di usia awal hidupnya, diare tentu tak mungkin terlewatkan. Diare pada bayi biasanya disebabkan virus yang disebut rotavirus. Selain itu, diare juga bisa disebabkan oleh bakteri, alergi susu, atau keracunan makanan bila bayi sudah makan makanan padat pertamanya.

Gejala
Fesesnya cair, frekuensi BAB meningkat dari yang biasa 2-5 kali sehari menjadi tiga kali atau lebih. kadang disertai muntah dan demam.

Penanganan
Beri bayi ASI perlahan tapi terus-menerus,  selama sekitar 10-30 menit. Bila ingin memberi oralit, harus atas petunjuk dokter. Bila bayi sudah makan, beri ia makanan yang mudah dicerna seperti pisang dan kentang. Jaga juga kebersihan tangan Anda dan kebersihan alat makan bayi.

Lalu, kapan Anda harus membawa anak ke dokter? Diare bisa menyebabkan tubuh bayi, khususnya yang berusia 3-6 bulan, mengalami dehidrasi. Karena itu, jangan tunda membawa bayi ke dokter begitu Anda melihat tanda-tanda diare pada bayi.

(SAN/ERN)

Baca Juga
MENGATASI RUAM POPOK PADA BAYI
PENANGANAN PENTING SAAT BAYI BATUK PILEK

 



Artikel Rekomendasi