5 Snack Rendah Kalori Untuk Balita

 

Snack yang sehat untuk balita adalah yang berukuran kecil dan rendah lemak, tetapi mengandung jenis karbohidrat yang bervariasi serta tinggi protein, kata Dr.Connie Diekman, RD ahali gizi anak dari Whasington University, AS. Contohnya:

  • Smoothie Pizza: 1 buah pisang dan 1 cangkir susu non-fat dihaluskan menggunakan blender, tambahkan 2 sendok makan Ovaltine atau Milo bubuk. Susu non-fat bisa diganti dengan yoghurt rasa buah.
  • Tortilla Sapi: letakkan daging asap di atas keju mozzarella rendah lemak, dan lapisi dengan daun selada. Bungkus di dalam roti tortilla whole-weat. Dinginkan sebentar dalam kulkas, kemudian sajikan dalam bentuk potongan kecil.
  • Salada buah: parut keju randha lemak, aduk bersama yoghurt rasa buah. Tambahkan aneka potongan buah, seperti anggungr, kiwi, stroberi, apel dan melon. Sajikan di dalam gelas es krim.
  • Ranting Semut: potong memanjang roti sleebar 1 cm, olesi selai kacang, dan letakkan kismis berderet sepanjang roti. Sajikan di atas piring seperti potongan-potongan ranting.
  • Oatmeal: aduk oatmeal dan susu ditambah selai kacang. Lalu taburi kismis dan potongan stroberi segar.

 



Artikel Rekomendasi