Menghadapi si Pengganggu Anak

 

Perilaku bullying seperti mengancam, menindas atau menekan temannya, tak jarang dilakukan usia balita. Berikut tips jika anak "diganggu" temannya
  • Ketahui segalanya tentang bullying, seperti tindakan apa yang termasuk bullying seperti mengancam, menekan, mengintimidasi hingga yang bersifat fisik seperti menampar
  • Dengarkan baik-baik curahan hati anak, cermati jika ada perubahan perilaku dan merasa tertekan jika akan sekolah
  • Terima perasaan anak
  • Tenangkan anak, sebagai seorang ibu, pasti Anda bisa melakukannya
  • Bicarakan dengan anak apa itu bullying.
  • Ajarkan anak cara merespons bullying –berlatihlah.
  • Ajarkan anak keterampilan menyelesaikan masalah –agar mereka tidak menggunakan kekerasan untuk mengatasi masalahnya.
  • Anda tak perlu berhadapan langsung dengan si pem-bully. Jika terjadi di sekolah, bicarakan dengan guru atau langsung dengan kepala sekolah agar masalah segera diatasi

 



Artikel Rekomendasi