Cara 3 Ayah Presenter Menumbuhkan Percaya Diri Anak
Beginilah cara Desta, Timothy Marbun dan Valens mengajarkan komunikasi dan percaya diri kepada putra-putri mereka.
Deddy Mahendra Desta
Melihat aksi Deddy Mahendra Desta dalam acara Tonigh Show di Net TV, tak mengira, ya, jika mantan penggebuk drum Club-80’s ini sudah dikaruniai dua anak dari hasil pernikahannya dengan Natasha Rizki. Kedua putrinya tersebut diberi nama Megumi Arrawda Sachi (3 tahun) dan Miskha Arrawfa Najma (1 tahun). Dan Desta ternyata ayah yang sayang keluarga.
Sebagai presenter radio yang harus bangun pagi, sekaligus pembawa acara di televisi malam hari, Desta berusaha keras untuk mengatur waktu agar bisa bersama keluarga. “Keluarga sangat penting buat saya, karena profesi yang saya jalani sekarang juga untuk menafkahi dan memenuhi kebutuhan keluarga. Makanya keluarga dulu, baru profesi,” kata Desta.
Desta mengaku sangat menikmati status sebagai orang tua. Ia selalu ingin pulang cepat setelah bekerja, karena tidak bisa berlama-lama jauh dari sang anak. Ia rindu melihat dan mendengarkan cerita anaknya.
“Saat sedang santai di rumah, saya selalu mengajak mereka ngobrol. Sama kakaknya tanya kegiatannya sehari-hari. Sedangkan adiknya saja ajak bicara untuk menstimulasi agar semakin pandai bicara,” beber Desta. Dengan cara seperti itu, ia berharap anak-anak tak sungkan mengungkapkan apa yang ada dalam pikirannya.
Desta percaya, mengajak mereka ngobrol adalah metode alami untuk mengajarkan cara berkomunikasi dengan baik dan benar. Hasilnya, menurut Desta, Megumi dan Miskha tanggap terhadap apa yang sedang terjadi di tengah keluarga.
“Kalau saya sedang berdebat dengan istri, nih, Megumi tidak diam. Saat mendengar saya salah, mereka akan mengatakan, Ayah, ayo, minta maaf pada Ibu, sambil mendorong-dorong saya ke arah ibunya. Perilakunya yang lucu itu membuat saya takjub. Ia berani mengungkapkan, jika saya salah. Saya menghargai itu,” tutur Desta bangga.
Menumbuhkan percaya diri anak ala Desta: Saya meminta mereka untuk sering berinteraksi dengan orang lain. Contohnya, saya minta mereka untuk bicara dengan orang tua dan bersalaman.