Warna-Warni Penuh Arti

 

 
Selain furnitur dan aksesori tambahan lainnya, pemilihan warna sangatlah penting, karena ini diyakini bisa memengaruhi fungsi tubuh, pikiran, dan emosi anak selama berada di ruangannya.
 
Pink untuk anak perempuan dan biru untuk anak laki-laki, terlalu kuno! Yuk, cari warna lain yang lebih dekat dengan kepribadian buah hati Anda.
 
MERAH
 
Merah adalah warna yang paling dominan, paling menarik perhatian, dan mampu mengubah efek warna-warna lain. Jika digunakan sebagai warna dasar kamar anak, warna ini cukup rumit.
 
Di satu sisi, merah menggairahkan dan memberi energi pada tubuh, dipercaya bisa meningkatkan detak jantung, tekanan darah, dan pernapasan. Namun, jika warnanya lebih tua atau pekat, bisa sedikit melelahkan mata, menyebabkan sakit kepala, menimbulkan efek tegang dan agresif, juga membuat anak sulit fokus. Siasati warna ini dengan menambahkan furnitur, aksesori kecil, atau aksen yang dicampur dengan warna yang lebih lembut.
 
KUNING ATAU JINGGA (ORANGE)
 
Dua warna ini melambangkan kebijaksanaan dan kebaikan, memancarkan kehangatan, kegembiraan, antusiasme, kesenangan, dan inspirasi. Kuning dan jingga cocok diaplikasikan di kamar anak karena membantu meningkatkan daya ingat dan motivasi. Meski keduanya bersifat positif dan ceria, penggunaannya yang intens dapat menyebabkan ketegangan dan kemarahan.
 
BIRU
 
Warna ini sifatnya kebalikan dari warna merah. Warna biru membantu mengurangi rasa cemas dan agresif, menurunkan tekanan darah dan detak jantung. Biru juga dapat membangkitkan perasaan puas, lapang, dan nyaman, seperti halnya warna langit dan lautan. Warna biru sangat direkomendasikan untuk digunakan di kamar anak, khususnya kamar bayi. Untuk lebih meningkatkan semangat si kecil, kombinasikan warna biru dengan warna pembawa semangat lain, seperti merah, kuning, atau orange, pada dinding atau furniturnya.
 
HIJAU
Secara simbolis, sebagai warna yang paling alami, hijau mewakili kekuatan alam dan kehidupan. Ia memiliki sifat seimbang, menenangkan tubuh dan pikiran serta mengurangi kecemasan pada anak. Hijau juga cocok diaplikasikan pada dinding kamar anak. Ini merupakan salah satu warna ‘dingin’, jadi saat Anda mempertimbangkan untuk memadukannya dengan warna lain, padukan dengan warna ‘hangat’ seperti warna biru. Untuk memberi efek menenangkan, campur warna hijau dengan warna kuning.

UNGU
 
Ungu dikaitkan dengan kerapuhan, keanggunan, dan kekayaan. Ungu merangsang bagian otak yang terkait dengan kreativitas dan percaya diri. Pada saat yang sama juga memiliki efek menenangkan. Sama halnya dengan warna pink, ungu sangat disukai oleh kebanyakan anak perempuan. Jika buah hati Anda sangat menyukai kegiatan yang berhubungan dengan kreatifitas, pilihlah warna ini. Namun jika perasaan anak sangat sensitif, hindari penggunaan warna ini dalam bidang yang luas (seperti dinding), melainkan cukup terbatas pada aksen, seperti bantal, lampu tidur, atau gorden saja.
 
PINK
 
Merah muda mewakili feminitas dan identik sekali dengan anak perempuan. Warna ini bersifat menenangkan, namun kurang cocok diaplikasikan pada dinding kamar anak yang pemalu dan tertutup. Terlalu banyak warna pink juga dapat melelahkan, dan terkadang menyebabkan kecemasan. Jadi, gunakan warna pink dalam skala yang tidak berlebihan, misalnya pada seluruh dinding.



Baca juga:
Anak Laki-Laki Menyukai Warna Pink, Perlukah Kahawatir?
Agar Kamar Anak Lebih Segar
Deteksi Anak Buta Warna



Debbyani Nurinda

 



Artikel Rekomendasi