Dorong Minat Sains Anak di BASF Kids' Lab

 

 
BASF Indonesia, sebuah perusahaan kimia mengajak sekitar 800 siswa sekolah dasar untuk menjadi ilmuwan cilik selama satu hari. Siswa yang turut serta dalam acara ini adalah mereka yang berasal dari sekolah di sekitar salah satu lokasi pabrik BASF, yakni di Cimanggis, Depok. Agus Ciputra, presiden direktur BASF Indonesia mengatakan, “Program edukasi ini sudah berjalan sejak 2005 dan kami terus berupaya untuk menginspirasi anak-anak untuk menjelajahi keajaiban dunia kimia dan sains dalam kehidupan sehari-hari.”
 
Menggandeng Departemen Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia (FMIPA UI), peserta dilibatkan dalam eksperimen kimia yang aman dan sederhana dengan metode interaktif. “Kids’ Lab ini menggunakan pendekatan kimia sebagai bagian dari sains kepada anak-anak. Kimia biasanya baru dipelajari secara khusus di SMA. Padahal, sebetulnya kimia tidak terpisahkan dari kehidupan kita sehari-hari.” ujar Dr. rer. nat. Abdul Haris, Dekan FMIPA UI.
 
Di acara Kid’s Lab ini, seluruh peserta dibagi menjadi beberapa tim yang beranggotakan dua orang. Mereka secara bergilir bisa mencoba tiga macam eksperimen kimia, yakni mengenal pigmen buah dan sayuran, mengukur perbedaan kandungan vitamin C dari buah alami dan jus buah kemasan, serta proses kromatografi sederhana.
 

LELA LATIFA



Baca juga:
Sehari Menjadi Ilmuwan Cilik!

 



Artikel Rekomendasi