Kunci Panjang Umur dan Awet Muda

 

Dok.FG
Hidup lebih sehat sudah menjadi trend yang sedang digandrungi masyarakat milenial. Mereka percaya bahwa kunci utama menjaga dan menigkatkan kesehatan tubuh dan menunjang tujuan hidupnya adalah dengan menjalankan pola hidup sehat. Salah satu cara yang sedang populer dalam 5 tahun terakhir ini adalah menambahkan yogurt dalam menu makanan mereka sehari-hari.

Dari banyak penelitian, yogurt terbukti dapat menyehatkan sistem pencernaan, bermanfaat untuk kesehatan tulang, rambut dan kulit. Masyarakat Bulgaria juga percaya, bahwa yogurt merupakan salah satu sumber nutrisi baik.

Alexandrina Guigova, wakil duta besar Bulgaria untuk Indonesia membenarkan hal tersebut. Ia mengungkapkan kunci sehat masyarakat Bulgaria adalah  lingkungan alam yang baik. Masyarakat Bulgaria dikenal memiliki umur panjang karena udara yang bersih dan segar.

“Mereka mampu menjalani hidup modern tanpa meninggalkan sisi tradisional yang telah turun-temurun dilakukan sejak  dulu, yaitu mengonsumsi  dan mengolah yogurt yang mereka produksi dari peternakan sendiri. Bukti nyata yogurt berperan dalam memperpanjang umur terlihat dari masyarakat Bulgaria di kawasan pegunungan Rhodope yang memiliki jumlah penduduk berusia lebih dari 100 tahun terbanyak di dunia,” ungkap Alexandrina.

Untuk itu hadirlah KIN Bulgarian Yogurt produk perdana produksi PT. ABC Kogen Dairy yang berupaya memenuhi kebutuhan gaya hidup sehat masyarakat Indonesia. Produk Bulgarian Yogurt pertama yang diproduksi di Indonesia ini dibuat dengan kultur bakteri asli dari Bulgaria dengan bahan baku susu segar yang dihasilkan dari peternakan sapi KIN sendiri.

“Kemasannya diproses dengan teknologi antiseptic filling sehingga menjaga produk tetap fresh tanpa pengawet,” jelas Tiffany Pratiwi, Brand Manager KIN.

Lalu apa yang beda dari yogurt Bulgaria? dr. Diana F. Suganda.Kes, SpGK, dokter spesialis gizi RSPI Bintaro Jaya menjelaskan, “Susu fermentasi dapat meningkatkan kesehatan karena mampu mengaktifkan sel-sel kekebalan tubuh. Kultur bakteri dalam kandungan yogurt mampu mengubah laktosa menjadi asam laktat, sehingga aman dikonsumi oleh mereka yang tidak bisa mengonsumsi susu”.

Menjalani hidup yang sederhana, tanpa stress, menghirup udara segar, menerapkan pola makan sehat serta mengonsumsi Bulgarian Yogurt setiap hari adalah kunci tubuh awet muda dan panjang umur.

Mulailah pola hidup sehat Anda hari ini dengan mengonsumsi KIN Bulgarian Yogurt #TheSecretToLivingYounger setiap hari. Tersedia dalam 3 varian rasa, original, orange dan strawberry KIN Bulgarian Yogurt dapat memenuhi selera Anda dan seluruh anggota keluarga! (Wita Nurfitri)



Baca juga:
7 Makanan Pencegah Dehidrasi Selama Kehamilan

 



Artikel Rekomendasi

post4

Morinaga Allergy Week 2017

Sebagai salah satu brand unggulan, PT. Kalbe Nutritionals mendukung program tahunan World Allergy Week dengan konsisten melalui berbagai program edukasi sejak 2015 lalu. Tahun ini Morinaga mempersemb... read more