Sandwich Cookies

 

Untuk hidangan Hari Raya, sandwich cookies akan menambah selera setelah sebulan berpuasa.

Bahan:
250 gram tepung terigu tawar.
75 gram gula kaster.
150 gram butter tawar, potong-potong.
50 gram hazelnut, haluskan.
1 putih telur.
4 sendok makan selai stroberi.
Gula bubuk untuk taburan.

Cara membuat:
  1. Campur terigu, gula, dan butter dalam mangkuk, aduk rata hingga membentuk butiran.
  2. Masukkan hazelnut dan putih telur, uleni hingga kalis (tidak menempel).
  3. Ratakan adonan dengan rollingpin (penggilas) setebal 1 cm lalu cetak sesuai selera. Dari setengah jumlah yang sudah dicetak, lubangi bagian tengahnya dengan cetakan bentuk hati atau bintang.
  4. Susun kukis di atas loyang yang sudah diolesi mentega, panggang hingga matang kecokelatan. Angkat, biarkan agak dingin.
  5. Ambil 1 keping kukis utuh, olesi selai stroberi dan tutup dengan kukis yang bagian tengahnya berlubang. Selesaikan seluruh kukis.
Untuk 25 buah.

 

 



Artikel Rekomendasi

post4

Puding Ubi Pisang

Walau ubi dan pisang bukan ‘cerita’ baru dalam dessert karena sering diolah ke dalam bolu atau cake, rasanya tetap istimewa ketika diaduk ke dalam puding.... read more