3 Tips Mencegah Luka di Mulut Anak

 

123RF

Sepertinya mengalami lecet atau luka merupakan hal yang wajar dialami oleh anak, termasuk di bagian dalam mulut. Mungkin ia terlalu cepat saat mengunyah atau banyak kuman yang menumpuk sehingga menyebabkan infeksi. Anda tentu tak ingin balita mengalaminya bukan?

Berikut ini merupakan beberapa tips yang dapat Anda lakukan:

1. Gunakan alas kaki yang nyaman dan sesuai ukuran kaki anak, sehingga mengurangi kemungkinan anak terjatuh atau tersandung hingga mengenai mulutnya. 

2. Biasakan anak untuk menyikat gigi atau minimal berkumur dengan air putih setelah makan atau minum susu, sehingga tak ada sisa makanan yang terselip di sela giginya. Sisa makanan akan mengundang bakteri yang berisiko menyebabkan gangguan infeksi pada gigi dan mulut. Jangan pula membiasakannya langsung tidur tanpa menyikat gigi.

3. Rutin mengajaknya menemui dokter gigi untuk memelihara kesehatan gigi dan rongga mulutnya. 

(TIM AYAHBUNDA/BIN)

Baca juga
Cara Terbaik Mengajarkan Kebersihan Mulut dan Gigi Balita
Penyebab Bau pada Mulut Balita

 



Artikel Rekomendasi