4 Menu Sarapan Sehat Mancanegara

 

Dokumentasi Ayahbunda

Dalam website Global Food Forums, kini semakin banyak negara yang  menjalankan budaya sarapan sehat dibandingkan mengonsumsi makanan cepat saji yang tinggi garam dan lemak. Diantaranya:

1. Jepang
Warga kota Sapporo terkenal dengan gaya sarapan ala Hokkaido yang kaya protein, magnesium, zat besi, dan potasium saat sarapan. Menu sarapannya antara lain nasi, telur rebus, acar sayuran, sup miso yang berisi rumput laut dan tofu, ikan laut, dan teh hijau.

2. Turki
Masyarakat Istanbul menyukai menu beragam sebagai sarapan. Selain menyantap telur rebus, roti dengan olesan keju kambing putih dan madu, kismis, tomat ceri, buah zaitun, serta teh hitam. Makanan tersebut diperkaya antioksidan yang mencegah penyakit degeneratif.

3. Prancis
Negara ini memang terkenal dengan gaya makan porsi mini namun cukup nutrisi. Roti seperti croissant, brioche, atau pain au chocolat yang ditambah selai aprikot, keju rendah lemak, dan jus jeruk selalu jadi pilihan.

4. Inggris
Gaya makan penduduk Inggris berbeda antara hari kerja dan weekend. Di hari biasa, mereka akan menyantap sereal, buah potong, roti dan marmalade (selai jeruk). Sedangkan Full English Breakfast yang terdiri atas roti, tumis jamur, sosis, telur, tomat iris, dan kacang kukus.

(Tim Ayahbunda/RIN/MON)

BACA JUGA:

Makanan yang Dilarang
Manfaat Puding Untuk Kesehatan
4 Aturan Penting Snacking

 



Artikel Rekomendasi