Bekal Untuk Calon Janin yang Sehat dan Kuat

 


ASAM FOLAT
Angka kecukupan asam folat yang dianjurkan saat merencanakan kehamilan adalah 400 mikrogram per hari. Asam folat berfungsi mengurangi risiko bayi lahir cacat terutama pada otak dan sumsum tulang belakang atau neural tube defect.

Zat gizi ini sangat berguna selama 28 hari pertama setelah pembuahan, ketika sebagian besar cacat sumsum tulang belakang terjadi.

Saat Anda sudah dinyatakan hamil, kebutuhan asam folat meningkat menjadi 600 mikrogram per hari. Pada tiga bulan pertama kehamilan, asam folat sangat diperlukan untuk memproduksi selsel baru dan bahan-bahan pembuat genetik janin.

Kekurangan zat gizi ini bisa terjadi karena kurang mengonsumsi makanan sumber asam folat, kebutuhan metabolisme meningkat, terutama saat kehamilan atau terjadi pembelahan sel. Karena itu, asupan asam folat harus dimulai sebelum pembuahan dan terus dikonsumsi selama kehamilan.

 



Artikel Rekomendasi

post4

ASI Deras Juga Harus Berkualitas

Kampanye “Peduli ASI Berkualitas” oleh IDAI, BKKBN dan Blackmores mengajak calon ibu, ibu hamil hingga ibu menyusui untuk menyiapkan ASI berkualitas demi menurunkan risiko stunting.... read more